Cara Jualan Online di Pasar Digital UMKM

Jualan online pada saat ini sangat dinikmati oleh masyarakat Indonesia. Pekerjaan yang satu ini dianggap sebagai salah satu mata pencaharian yang dapat mendatangkan banyak keuntungan bagi para pelakunya. Namun dengan catatan bahwa si pelaku jualan online harus konsisten dan bersabar untuk terus melakukan promosi dan update terhadap produk dan jasa yang ia tawarkan.

Ya berjualan memang sudah dilakukan oleh penduduk di seluruh dunia sebelum adanya revolusi industri yang terjadi di Inggris. Oleh karenanya, berjualan di era digital seperti ini sangat memudahkan bagi banyak pihak yang ingin beradaptasi dengan perkembangan zaman. Bahkan bisa dikatakan bahwa berjualan online lebih irit biaya dibandingkan berjualan secara konvensional.

Sudah banyak sekali situs jualan online yang muncul di Indonesia. Mereka menawarkan banyak sekali kelebihan yang tidak bisa didapatkan dengan jualan offline. Dengan berjualan online, Anda bisa memperluas akses pasar Anda karena dapat menjangkau konsumen yang terpisah oleh jarak dan waktu.

Salah satu situs jualan online yang menawarkan akses pasar yang sangat luas adalah Pasar Digital UMKM. Dengan berjualan online di Pasar Digital UMKM, Anda bisa mendapatkan transaksi dari pembeli retail atau masyarakat luas dan juga transaksi dari buyer group atau BUMN. BUMN-BUMN di Indonesia telah menjadi konsumen tetap Pasar Digital UMKM untuk membelanjakan anggarannya kepada pelaku jualan online di Pasar Digital UMKM.

Bagi Anda yang penasaran atau ingin bergabung dengan Pasar Digital UMKM tentu ada beberapa hal yang harus Anda lakukan. Jika usaha Anda belum terdaftar sebagai daftar UMKM terpercaya di Kementerian Koperasi dan UKM, maka Anda harus mendaftarkan usaha Anda menjadi UMKM terlebih dahulu.

  1. Setelah Anda mendaftarkan usaha Anda menjadi daftar UMKM terpercaya di Kementerian Koperasi dan UKM. Anda bisa langsung mendaftar jualan online di Pasar Digital UMKM dengan cara berikut ini:
    Buka portal atau website https://padiumkm.id/
  2. Klik “Daftar” pada pojok kanan atas
  3. Pilih sebagai “Penjual” dan klik tab “Selanjutnya”
  4. Isi data lengkap seperti nama, no. telpon dan email, klik “Daftar”
  5. Setelah muncul pop-up “Pendaftaran Berhasil”, segera cek email untuk aktivasi akun Anda
  6. Buka email aktivasi akun Anda, kemudian klik “Atur kata sandi”
  7. Isi kata sandi dan konfirmasi kata sandi tersebut dengan format minimal 14 karakter dan minimal ada 1 simbol
  8. Jika aktivasi akun sudah berhasil, maka Anda akan diarahkan langsung ke halaman log-in untuk melengkapi dokumen-dokumen perusahaan Anda

Dengan berjualan online di Pasar Digital UMKM, Anda akan mendapatkan akses peminjaman modal yang lebih mudah, akses informasi terkait kebutuhan BUMN yang lebih cepat dan juga akses pasar yang lebih luas dan tidak dimiliki oleh situs jualan online lain tentunya.

Oleh karenanya, segera bergabung bersama Pasar Digital UMKM dan nikmati keuntungan jualan online di sana!